Ratusan Mahasiswa BEM se Kabupaten Sumenep Turun Jalan Tolak BBM Naik

oleh

Pena Madura, Sumenep 06 September 2022 – Protes atas kenaikan harga BBM terus mengalir, ratusan mahasiswa BEM se Sumenep turun aksi meminta Pemkab dan DPRD Sumenep menyuarakan penolakan kenaikan BBM kepada Pemerintah Pusat.

Aksi unjukrasa mahasiswa pertama kali dilakukan di depan Kantor Pemkab Sumenep, mahasiswa meminta ditemui oleh Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, namun karena Bupati sedang ada diluar kota, pengunjukrasa akhirnya ditemui wakil Bupati, Dewi Kholifah.

Setelah wakil Bupati memberikan tanggapan atas aspirasi mahasiswa, Massa aksi kemudian melanjutkan aksinya ke kantor DPRD di jalan Teunojoyo dengan pengawasan Polisi.

Sampai di depan Kantor DPRD mahasiswa langsung ditemui ketua DPRD, Hamid Ali Munir dan 3 anggotanya, karena hanya ditemui oleh 4 orang, mahasiswa kemudian memaksa masuk untuk melihat ruangan DPRD dan ternyata memang tidak anggota yang lain.

Mahasiswa kemudian menyerahkan aspirasi secara tertulis kepada ketua DPRD dan langsung ditanda tangani untuk disampaikan kepada pemerintah pusat.(Man/Emha)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *