Sambut HUT Kemerdekaan Ke-73 RI, Warga Manding Laok Kompak Hias Kampung

oleh
Kades Manding Laok dan aparatnya safari kampung

PenaMadura, Sumenep 17 Agustus 2018 – Warga desa Manding Laok Kecamatan Sumenep, Madura Jawa Timur, kompak menyambut HUT ke-73 RI dengan berbagai kegiatan, seperti Tasyakuran bersama, menghias kampung dengan pernak pernik lampu hias hingga menggelar pengajian keagamaan.

Berbagai kegiatan pernak pernik menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-73 RI di lakukan secara bergotong royong oleh seluruh warga di masing-masing dusun, mulai gotong membersihkan kampung, menghias kampung dengan hiasan lampu dan menggelar tasyakuran bersama dengan suguhan hasil bumi di desa setempat.

Warga Manding Laok Tasyakuran Sambut HUT Kemerdekan ke-73 RI

Menurut, Moh. Eis, Kepala Desa Manding Laok pihaknya hanya mengintruksikan kepada semua warga untuk bersama-sama menyambut kemerdekaan bangsa Indonesia dengan hal-hal yang positif, dan antusias warga ternyata sangat luar biasa sehingga setiap malam setiap kampung di Desanya selalu ramai dengan banyaknya lampur hias yang di pasang warga di setiap jalan kampung.

“Saya memang mengajak warga untuk menyambut hari ulang tahun kemderkaan ke-73 RI ini dengan gotong royong melakukan kebersihan di masing-masing kampung dan warga ternyata sangat antusias” kata Moh. Eis, Kepala Desa Manding Laok, Jum’at (17/08/2018).

Kades yang sudah tinggal setahun menjabat, meminta warga agar terus menjaga kekompakan di antara sesama warga, sehingga kedepan Desanya akan semakin baik dan kemajuan akan di raih bersama-sama dengan kekompakan semua warga.

“Mari kita jaga kekompakan ini agar desa manding laok kedepan semakin maju dan semakin makmur sejahtera rakyatnya” kata moh. Eis, menambahkan.

seribu Damar Kambeng sambut detik-detik Kemerdekaan ke-73 RI

Berbagai kegiatan menyambut HUT Kemerdekaan ke-73 RI di lakukan warga seperti, menggelar tasyakuran makan bersama dengan hiburan hadrah dan meriam bambu, pengajian keagamaan, solawatan, penampilan pencak silat oleh anak-anak muda, makan bersama di sepanjang jalan kampung dengan penerangan lampu templek atau dhemar kambeng dan juga penampilan musik tong-tong di beberapa kampung.

Kepala desa manding laok bersama seluruh aparatnya yang di damapingi anggota koramil dan polsek Manding melakukan safari ke semua kampung yang ada, dan antusias warga meramaikan malam ke-17 memang sangat luar biasa, bahkan mungkin satu-satunya desa di Kabupaten sumenep yang kompak dalam menyambut Malam HUT Kemerdekaan ke-73 Republik Indonesia.Man/Emha

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *