Wisuda 226 Mahasiswa, UNIBA Madura Harap Lulusannya Mampu Bersaing Ditingkat Nasional

oleh
Wisuda 226 Mahasiswa, UNIBA Madura Harap Lulusannya Mampu Bersaing Ditingkat Nasional

Pena Madura, Sumenep, 10 Februari 2025 – Universitas Bahaudin Mudhary Madura, Kabupaten Sumenep Jawa Timur, melakukan wisuda pada ratusan mahasiswa di awal tahun 2025 ini.

Prosesi wisuda yang digelar di Ruang Serbaguna Pesantren itu dibuka oleh Rektor UNIBA Madura, Rachmad Hidayat, Senin, 10 Februari 2025.

Hadir civitas akademika UNIBA Madura, para wisudawan-wisudawati dan wali mahasiswa hingga pihak terkait.

Mahasiswa yang diwisuda tahun 2025 ini seluruhnya berjumlah 226 mahasiswa dari berbagai Fakultas. Diantaranya dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan rincian Prodi Akuntasi 40 mahasiswa dan Prodi Manajemen 107 mahasiswa.

Selain itu Fakultas Sains dan Teknologi dengan rincian Prodi Teknik Industri 13 mahasiswa, Prodi Informatika 29 mahasiswa dan Prodi Sistem Informasi 37 mahasiswa.

Rektor UNIBA Madura, Rachmad Hidayat dalam sambutannya mengatakan, tantangan ke depan adalah bagaimana meningkatkan kualitas layanan perguruan tinggi.

“Diluar sana banyak yang mempertanyakan kualitas anda. Banyak yang beranggapan dengan biaya yang tinggi menjamin kualitas. Tapi di UNIBA Madura kami buktikan dengan biaya yang minim kita mampu meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di Madura,” katanya dihadapan wisudawan, Senin (10/2/2024).

Maka dari itu menurut rektor para wisudawan harus bisa membuktikan jika anda produk UNIBA Madura yang berkualitas.

“Banyak tantangan yang harus kita hadapi, Alhamdulillah lima tahun pertama sudah kita lewati, UNIBA Madura sudah mampu mewisuda angkatan ketiga kali ini,” jelasnya.

Menurut Rachmad Hidayat, tantangan UNIBA ke depan adalah internasionalisasi. Pada tahun 2025 ini universitas kembali mencanangkan mahasiswa untuk berangkat ke luar negeri.

“Dosen juga demikian. Kami mencanangkan dosen internasional, karena itu bagian dari cara mencapai mimpi kita. Itulah kenapa di depan kampus ada tulisan ‘Ghai’ Bintang” itu sesuai dengan mars UNIBA. Paling tidak kalau kita jatuh tidak terlalu sakit karena ada bintang-gemintang,” tambahnya.

Selain itu, pada tahun 2025 ini UNIBA Madura kembali akan membuka tiga program study baru melengkapi lima prody yang sudah ada saat ini.

“Jadi prody di UNIBA semuanya akan berjumlah delapan. Insyaallah tiga prody baru itu akan clear terakreditasi. Alhamdulillah juga tahun 2024 lalu kita mampu menyelesaikan akreditasi institusi,” terangnya.

Rektor UNIBA tak lupa mengucapkan selamat kepada 226 wisudawan. Ia berharap lulusannya bisa bersaing dengan lulusan perguruan tinggi lain.

“Saya yakin kalian akan mampu bersaing dengan lulusan perguruan tinggi lain terutama di Madura maupun Nasional,” tutupnya. (Red/Emha).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *