PenaMadura, Sumenep 18 Juni 2018 – Wisata alam teluk sapoong menjadi salah satu pilihan tempat berlibur warga pulau kangean kabupaten sumenep Madura jawa timur, ratusan warga memenuhi wisata alam yang menyuguhkn keindahan alam hamparan pasir putih dan hiasan hutan mangrove di sepanjang bibiar pantai.
Wisata alam teluk sapoong yang terletak di desa Pajannangger Kecamatan Arjasa Kabupaten sumenep jawa timur ini, merupakan salah satu tempat wisata baru di pulau cukir kangean, terletak di sebelah selatan kecamatan arjasa.
Keindahan alam, hamparan pasir putih dan pohon mangrove yang menghiasi sepanjang bibir pantai menjadi pemandangan yang membuat para pengunjung betah berlibur, pihak pengelola sudah menyediakan beberapa sarana bermain bagi pengunjung, seperti beberapa rumah pohon, tempat selpi I LOVE U dan wahana bermain perahu bebek serta speedboat.
“Pemandangan indah dan mash alami saya sangat suka, hanya mungkin perlu di tambah sport bermainnya,” kata linda (30) salah satu pengunjung, senin (18/06/2018).
Linda mengaku wisata alam teluk sapoong ini perlu di kembangkan lagi agar semakin cantik, kebersihan dan keamanan perlu lebih di perhatikan oleh pihak pengelola agar kecantikan pantai tetap terjaga dan keamanan pengunjung juga terjamin.
“Kebersihan mungkin perlu di perhatikan karena banyak sampah pengunjung di buang sembarangan, keamanan juga harus di tingkatkan,” kata Linda, menambahkan.
Wisata alam teluk sapoong masih baru di garap oleh pemerintah desa Pajennangger bersama pemuda setempat, masih perlu pengembangan lebih tertata lagi kedepan termasuk sarana jalan menuju pantai perlu lebih di perhatikan, karena ketika pengunjung padat jalan menjadi macet karena banyak kendaraan keluar masuk.
“Kita masih baru dan masih banyak kekurangan yang perlu kita perbaiki kedepan, kenyamanan pengunjung tentu akan kita utamakan,” kata Suhrawi, pengelola wisata teluk sapoong.(Man/Emha)