Dukung Kebangkitan Seni Rupa, Pemkab Sumenep Gelar Pameran Lukisan ‘Masa Kejayaan’

oleh
Bupati Sumenep Achmad Fauzi bersama Wakil Bupati Hj. Dewi Khalifah saat mengunjungi pameran lukisan. Foto - istimewa

Pena Madura, Sumenep, 19 Januari 2023 – Dalam rangka mendukung kebangkitan pelaku seni rupa di Indonesia, Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur menggelar pameran lukisan.

Pameran bertajuk ‘Masa Kejayaan’ itu digelar selama delapan hari sejak 18 hingga 25 Januari 2023. Bertempat di Hotel Suramadu, Jalan Trunojoyo, Kolor Sumenep.

Kegiatan itu merupakan salah satu Event Wisata 2023 yang diagendakan Pemkab Sumenep sebagai upaya pemulihan ekonomi masyarakat pasca pandemi Covid-19.

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi saat melakukan peninjauan menerangkan, kegiatan tersebut menggandeng Komunitas Kelompok Perupa Sumenep (KLOPS) agar pelaku seni kembali berkreasi.

“Kami mendukung para pelukis untuk kembali berkarya dan ini bagian dari media yang kami fasilitasi untuk menampilkan dan mempromosikan karya ciptaannya,” katanya, Rabu (18/01/2023).

Dengan pameran lukisan ‘Masa Kejayaan’ itu, orang nomor satu dilingkungan Pemkab Sumenep berharap para pelukis kembali bergairah menyalurkan kreativitas melalui lukisan.

“Kami ingin pameran seni lukis ini, memotivasi para pelukis untuk meningkatkan kualitas karyanya sebagai hasil proses kreatif, demi mendorong ekosistem seni lukis yang lebih kompetitif guna memperkaya ragam khazanah seni rupa Indonesia,” tambah Bupati Fauzi.

Selain itu, Suami Nia Kurnia itu mengajak para pelukis terus berkarya, bersaing dengan daerah luar bersama-sama membangun Kabupaten Sumenep lewat kreativitas agar unggul, mandiri dan sejahtera.

“Semoga kegiatan ini, menjadi momentum dalam mengembangkan seni lukis utamanya generasi muda, untuk mengembangkan seni rupa di Kabupaten Sumenep,” harapnya.

Pameran lukisan itu menghadirkan beberapa maestro, seperti Je Muhammad, Liem Pingsun, Thofa Zain, Fendy Ompoeng, Moh. Farid Wadjdi, M. Agus Per. Hidayat, S. Gani.

Ada pula Hidayat Raharja, Haris Sudarsono, Edy Supratman, Stanbai, Rahmatullah, Tamar Saraseh, Taufik Rahman, Suripto Hadi, Wahyu Nr, Fakhita Madury, Ochez, Chantika, Khairul Fatah, Sumantri Hotsu dan Misnaya. (Emha/Man).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *