Penamadura.com, Sumenep 27 Mei 2024 – KH. Uais Ali Hisyam, mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati (Bacabup) ke DPC PPP Kabupaten Sumenep, Pengasuh pondok pesantren Aswaj tersebut diterima langsung oleh ketua DPC PPP Sumenep, Kiai Ali Fikri.
Kiai Unais yang merupakan mantan anggota DPR RI dari PKB itu mengaku memiliki banyak kesamaan pandangan dengan PPP untuk menjaga demokrasi di pemilihan kepala daerah (pemilukada) Sumenep mendatang.
KH. Unais Ali Hisyam merupakan bakal calon Bupati (Bacabup) pertama yang resmi mendaftar ke PPP. Kedatangan mantan ketua PKB sumenep itu diterima langsung oleh ketua DPC PPP. KH. Ali Fikri
“Alhamdulillah kami merasa senang dan terhormat ketua dpc menyambut sendiri kedatangan kami untuk mendaftar sebagai Bacabup di PPP” kata KH. Unais Ali Hisyam, dikantor DPC PPP, Senin (27/05/2024).
Menurut KH. Unais, sebelum mendaftar dirinya sudah intens berkomunikasi dengan PPP, dari pertemuan itu ia menemukan banyak kesamaan visi dan misi membangun Sumenep menuju perubahan yang lebih baik dan positif.
“Demokrasi di Sumenep ini harus jalan, dan kami memiliki semangat yang sama dalam poin perubahan ke arah yg positif” katanya.
KH. Unais juga sudah mendaftar ke beberapa partai politik lain seperti PKB, Demokrat dan Nasdem.
Sementara ketua DPC PPP, KH. Ali Fikri mengaku sangat bangga dengan kedatangan K. Unais yang mendaftar sebagai Bacabup, karena secara politik pengalamannya sangat luas sebagai anggota DPRD dan DPR RI.
“ini merupakan ikhtiar kami dan kami ikut berbangga kalau sosok seperti ke Unais ini ikut berkontribusi dalam pilkada di Sumenep” kata KH. Ali Fikri.(Man/Emha)