Tutup TMMD di Sumenep, Pangdam V Brawijaya Berpesan Tingkatkan Gotong Royong

oleh
Tutup TMMD di Sumenep, Pangdam V Brawijaya Berpesan Tingkatkan Gotong Royong

Pena Madura, Sumenep 08 Juni 2023 – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 116 Kodim 0827 Sumenep, Madura, Jawa Timur resmi berakhir. Upacara penutupan TMMD dipimpin langsung oleh Panglima Kodam V Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf selaku penanggung jawab operasional TMMD.

Bertempat di halaman Pemkab Sumenep, Kamis 08 Juni 2023, ratusan personel TNI dari berbagai satuan yang terlibat dalam TMMD mengikuti upacara penutupan itu.

Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf juga memimpin serah terima pekerjaan dari Kodim ke Pemkab Sumenep.

Pada kesempatan itu Pangdam menyampaikan beberapa pesan sebagai tindak lanjut dari program TMMD. Hal itu agar kegiatan TMMD manfaatnya benar-benar bisa dirasakan oleh masyarakat.

“Pertama, pelihara terus semangat kebersamaan dan kemanunggalan antara TNI-Rakyat. Jangan mudah terhasut dan terprovokasi oleh pihak manapun yang hendak merusak persatuan dan kesatuan bangsa,” katanya dalam sambutannya.

Selanjutnya, Jenderal Putra Madura itu meminta agar seluruh elemen bangsa terus memelihara semangat gotong royong sebagai warisan budaya bangsa yang sudah terbina dengan baik selama ini.

“Ketiga, rawat hasil program TMMD ini, agar manfaatnya dapat dirasakan dan dinikmati oleh warga masyarakat. Keempat, kepada para Dansatgas TMMD ke-116 lakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap pelaksanaan TMMD untuk dijadikan bahan perbaikan pada TMMD mendatang,” tambahnya.

Tak lupa, sebagai penanggung jawab Pangdam Farid juga mengucapkan terima kasih kepada para prajurit yang tergabung dalam satgas TMMD.

“Terima kasih semangat serta dedikasinya dalam membantu masyarakat. Setelah ini segera kembali ke induk pasukan masing-masing dan perhatikan faktor keamanan selama dalam perjalanan,” tutupnya saat memberikan arahan kepada para personel TNI. (Emha/Man).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *