Sidak Pembangunan Gedung Baru, Ketua DPRD Sumenep Ingin Pastikan Agustus Siap Ditempati

oleh
Sidak Pembangunan Gedung Baru, Ketua DPRD Sumenep Ingin Pastikan Agustus Siap Ditempati

Pena Madura, Sumenep, 27 Maret 2024 – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Abdul Hamid Ali Munir, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke lokasi pembangunan gedung kantor DPRD yang baru.

Pantauan media ini, Hamid tiba di Desa Gedungan, Kecamatan Batuan pada Rabu siang sekitar pukul 13.00 WIB. Ia ditemani sejumlah staf dan kepala bagian sekretariat DPRD Sumenep.

Setibanya di lokasi politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu melakukan pengecekan beberapa titik yang sedang dilakukan pembangunan. Tak lupa ia sebelumnya menggunakan APD kontruksi ditemani pihak kontraktor dari PP Urban.

Ketua DPRD Sumenep, Abdul Hamid Ali Munir menerangkan, kedatangannya ke lokasi pembangunan Gedung DPRD baru tidak lain untuk memastikan prosesnya berjalan lancar.

“Hanya ingin memastikan lancar dan pada bulan Agustus nanti bisa ditempati bersama-sama untuk mengikuti acara mendengarkan pidato presiden,” katanya, Rabu (27/3/2024)

Lebih lanjut Hamid menjelaskan, pada gedung DPRD yang baru itu nantinya masing-masing anggota sebanyak 50 orang akan mendapatkan ruangan tersendiri.

“Selain ruang kerja anggota sebanyak 50 orang, diruang tengah itu ruang kerja alat kelengkapan DPRD. Juga ruang sidang paripurna,” tambahnya.

Sementara diruang belakang, menurut Hamid merupakan ruang kerja sekretariat DPRD.

“Alhamdulillah setelah saya lihat, pekerjaannya cepat. Harapannya ini bisa segera selesai. Jangan lupa juga di gedung yang baru nantiĀ  akan ada tempat untuk teman-teman media,” tegasnya.

Rian Adi, selaku pihak kontraktor pembangunan gedung DPRD Sumenep menjelaskan, setiap harinya ada sekitar 120 orang yang bekerja.

“Kami akan upayakan ini selesai tepat waktu dan tidak lewat masa kontrak. Setiap hari ada sekitar 120 orang bekerja dan semuanya didaftarkan BPJS konstruksi,” jelasnya.

“Ke depan kami akan mengupayakan penambahan jumlah pekerja di bagian-bagian tertentu,” tambah pria yang kini menjabat bagian teknis PP Urban itu.

Untuk keseluruhan ruangan di Gedung DPRD Sumenep yang baru itu, total ruangan keseluruhan jumlahnya sekitar 70 ruang. Diantaranya 50 ruang anggota, ruang rapat kecil dan besar serta ruang sekretariat.

Selain itu, ruang utama gedung tersebut terdiri dari empat lantai. Sementara ruang penunjang terdapat tiga lantai. Hingga saat ini progres pekerjaan sudah diatas 60 persen.

Targetnya pada Bulan Agustus mendatang sudah bisa ditempati dan Bulan November sudah selesai 100 persen. (Red/Emha).

 

Tag Sumenep#

Madura hari ini, madura terkini, berita madura, kabar madura, informasi madura, update madura, info madura, madura united, budaya madura, keraton sumenep, kuliner madura, keris sumenep, wisata madura, garam madura, Sumenep terkini, Sumenep hari ini, kabar Sumenep, berita Sumenep, info Sumenep

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *