Rumah Warga Sapeken Ludes Saat ditinggal Pergi

oleh

Penamadura, Sumenep 21 Agustus 2020 – Rumah pulau Sapeken Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, ludes terbakar. Kebakaran terjadi saat pemilik rumah sedang pergi.

Rumah milik Hj. Sahriyah (70), warga dusun Raas, desa Sapeken. Kejadian tersebut sempat membuat warga panik karena lokasinya ditengah perumahan padat.

Menurut Humas Polres Sumenep, AKP. Widiarti peristiwa kebakaran rumah tersebut terjadi saat pemilik rumah sedang mainke rumah anaknya bernama Biatun.

Pertama kali diketahui seorang anak bernama Kipli berteriak-teriak sambil berlari mengabarkan bahwa rumah Sahriyah terbakar.

“ada anak teriak ada kebakaran ,Sehingga warga langsung datang untuk membantu memadamkan kebakaran tersebut,” kata Bu Widi, Jum’at (21/08/2020).

Bu Widi menambahkan, berdasarkan keterangan warga sekitar diketahui, api berasal dari kamar belakang. Saat itu rumah tersebut dalam keadaan kosong.

Hingga berita ini ditulis, penyebab kebakaran belum diketahui. Namun Akibat kebakaran tersebut, kerugian material ditaksir mencapai sekitar Rp 200 juta.

“Cuma akibat kejadian tersebut korban (Sahriyah) mengalami kerugian material kurang lebih Rp 200 juta,” pungkasnya.(Man/Emha)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *