Ratusan Musholla, Masjid Dan Pesantren Terima Bantuan Keuangan Dari Bupati Sumenep

oleh

Penamadura.com, Sumenep 04 Agustus 2023 – Ratusan Musholla, Masjid, Pondok Pesantren dan Lembaga sosial lainnya mendapatkan bantuan. Bantuan untuk pengembangan keagamaan tersebut diberikan Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo didampingi kepala Dinsos P3A Achmad Zulkarnaen di Pendopo Keraton Sumenep.

Bantuan keagamaan tersebut dianggaran melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) tahun 2023. Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo menyatakan pemberian bantuan penguatan keagamaan tersebut merupakan bukti keseriusan Pemkab Sumenep untuk mendukung penguatan kegiatan keagamaan di masyarakat.

Bupati yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep itu mengatakan tidak semua aspirasi masyarakat tahun ini bisa terakomodir sehingga Bupati mengajak para penerima untuk bersyukur dan menggunakan bantuan tersebut sebagaimana mestinya.

“Aspirasi-aspirasi itu ada yang melalui Kades, DPRD, bahkan disampaikan langsung ke Bupati. Tapi tidak semuanya terakomodir,” kata Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo di Pendopo, Jumat (04/08/2023).

Menurut H. Fauzi keberadaan lembaga-lembaga keagamaan sangat penting bagi masyarakat sebagai pusat penguatan keagamaan, hal itu menjadi salah satu alasan kenapa pemkab harus memberikan perhatian khusus terhadap lembaga-lembaga tersebut, ada ratusan Musholla, puluhan Masjid dan Pesantren serta lembaga sosial lainnya.

“Bantuan ini kami berikan kepada 40 masjid, 137 musalah, 10 pesantren, dan 3 lembaga sosial lainnya dengan harapan dapat meningkatkan penguatan keagamaan masyarakat,” terangnya.

Dengan disalurkannya bantuan sosial ini, diharapkan masjid, musalah, pesantren, dan lembaga sosial dapat lebih aktif dalam mendukung kegiatan keagamaan serta memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat.

Langkah pemerintah daerah dalam mendukung keberadaan lembaga-lembaga keagamaan di sumenep menunjukkan keseriusan komitmen pemkab dalam menjaga keberagaman dan toleransi di wilayah Sumenep.(Man/Emha)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *