Pena Madura, Sumenep 12 November 2019 – Kapal Motor Dharma Bahari Sumekar (DBS) III terbakar. Kebakaran yang terjadi dibagian atas belakang kapal itu membuat penumpang lainnya panik dan berteriak-teriak. Kebakaran diduga akibat puntung rokok penumpang yang dibuang sembarangan.
Sumber kebakaran itu berasal dari barang bawaan penumpang yang berupa kardus mengeluarkan api dan asap. Kejadian tersebut sontak membuat para penumpang yang ada di deck belakang terbangun mendengar beberapa penumpang berteriak ada kebakaran.
“Kebakaran-kebakaran mana ABK ada kebakaran,” teriak para penumpang yang berada di deck atas paling belakang. Selasa (12/11/2019).
Beberapa saat kemudian sejumlah ABK kapal milik PT Sumekar itu datang membawa tabung pemadam dan langsung berusaha memadamkan api yang ada di paling belakang sisi kanan dekat randor atau pintu kapal.
Beruntung sumber api langsung bisa di kuasai, hanya terlihat beberapa barang yang terbungkus kardus terbakar. Atas kejadian tersebut pihak kapal menghimbau para penumpang agar tidak merokok sembarangan di atas kapal.
Dugaan sementara sumber api diduga berasal dari puntung rokok sejumlah penumpang yang menempati diatas kapal. Berdasarkan pantauan penamadura.com, api terlihat sekitar pukul 19.40 Wib.
Beruntung kebakaran tidak meluas dan tidak sampai menimbulkan korban, sehingga kapal yang berlayar dari Pelabuhan Kalianget menuju Pulau Kangean itu tetap bisa melanjutkan perjalanan. (Man/Emha)