Hujan Deras 1 Jam, Kota Sumenep Dikepung Banjir

oleh
Salah satu ruas jalan di Kota Sumenep saat tergenang banjir
banner 468x60

Pena Madura, Sumenep, Jum’at 09 Februari 2018Meski hujan deras hanya berlangsung sekitar satu jam lebih, wilayah Kota Sumenep, Madura, Jawa Timur sudah dikepung banjir. Beberapa ruas jalan protokol dan perumahan warga tergenang banjir, Jum,at, 9 Februari 2018.

Banjir yang terjadi kali ini, terbilang cukup merata, karena hampir semua ruas jalan yang ada di Kota Sumenep semuanya terendam. Mulai dari Jalan Trunojoyo Kelurahan Bangselok, Jalan HP Kusuma Kelurahan Kepanjin, serta Jalan Urip Sumoharjo Pajagalan Sumenep.

banner 336x280

Banjir juga merendam jalan protokol dipusat pemerintahan Kabupaten Sumenep, tepatnya di Jalan dr. Cipto Desa Kolor, tepatnya didepan Kantor Pemkab Sumenep tak luput dari genangan air.

Bahkan di Desa Pangarangan, banjir sampai setinggi lutut orang dewasa, sehingga air sempat masuk ke beberapa rumah warga dan pertokoan yang ada di Jalan H. Agus Salim.

“Airnya deras mas, tadi sempat ada sepeda motor yang terseret air saking derasnya,” ujar Moh. Arif, warga Kelurahan Kepanjin. Jum’at (9/1/2018).

Tingginya genangan air kali ini, juga menyebabkan banyak kendaraan macet akibat kemasukan air. Bahkan ada salah satu sepeda motor pengendara yang masuk gorong-gorong, karena pembatas jalan sudah tidak terlihat akibat tingginya air.

Sementara Said, pengendara sepeda motor yang macet berharap, Pemerintah Kabupaten Sumenep, khususnya Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Pemukiman Tata Ruang dan Cipta Karya, segera memperbaiki saluran yang ada di Kota Sumenep.

“Saya mohon saluran ini segera diperbaiki. Kalau hanya dikuras ini tidak bisa, karena sempit tidak cukup menampung debit air saat hujan kayak gini,” harapnya.

Dari pantauan dilapangan, jalan protokol di Jalan Kamboja Kelurahan Pajagalan, tepatnya didepan Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Pemukiman Tata Ruang dan Cipta Karya Sumenep, juga tergenang.(EmHa/Man)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *