Lima Orang Korban Gempa Palu Sulteng Asal Sumenep Pulang Kampung

oleh
banner 468x60

Penamadura.com, Sumenep 5 Oktober 2018 – Para pendatang dipalu Sulawesi tengah yang menjadi korban Gempa Tsunami pekan lalu, mereka memilih pulang kampung karena gempa susulan masih terus terjadi, diantaranya lima warga Kepulauan Kangean Sumenep.

Kelima warga Pulau Kangean tersebut tiba di Kabupaten Sumenep pada kamis (4/10), kedatangan para korban diterima oleh Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura Jawa timur dan selama menunggu jadwal kapal ke Pulau Kangean, mereka di tampung sementara dirumah singgah Dinas Sosial.

banner 336x280

“Sambil menunggu jadwal kapal mereka kami tampung dulu disini, untuk makan dan kebutuhan yang lain akan di tanggung Pemerintah” kata Ahmad Aminullah, Kepala Dinas Sosial Sumenep, Jum’at (05/10/2018).

Para korban mengaku, mereka berhasil selamat dari maut setelah lari ke atas gunung bersama keluarganya, mereka menginap di atas gunung karena lebih aman.

“Alhamdulillah saya dan keluarga selamat karena saat kejadian pertama saya lari ke gunung” kata Hasani (34), korban gempa palu asal Kangean.

Adapun nama-nama korban yaitu; 1. Hasani, umur 32 tahun, swasta, alamat Dusun lembek Ds. Angon-angon Kec. Arjasa Kab. Sumenep. 2. Saatia, Umur 25 tahun, ibu rumah tangga, alamat sda. ( istri ) 3. Jihan Zahira, umur 4 tahun alamat sda ( anak Hasani ). 4. Syaiful Bahri, umur 19 tahun, Swasta, alamat sda ( adik ipar Hasani ). 5. Moh safi’i, umur 18 tahun, swasta, alamat Dusun timur makam Desa Angon-angon Kec. Arjasa Kab. Sumenep.

Para korban dipulangkan ke kampung halamannya di Kecamatan Arjasa Pulau Kangean menggunakan Kapal KM. Dharma Bahari Sumekar 1 melalui pelabuhan Kalianget yang diantar dinas sosial.Man/Emha

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *