Keren Batik WMS Tampil Dalam Grand Lunching Etnura Fashion Indonesia di Surabaya

oleh
Puteri Terbaik Jawa Timur Saat Memperagakan Batik Karya WMS di Surabaya
banner 468x60

Pena Madura, Sumenep 05 November 2019 – Kerja keras Wirasausahawan Muda Sumenep (WMS) berhasil menarik perhatian desainer kondang Imam Mustafa dan menampilkannya dalam Grand Lunching Etnura Fashion Indonesia dengan present “melirik melurik” yang digelar di Hotel Grand Marcure Surabaya.

Wirasausahawan Muda Sumenep (WMS) merupakan satu-satunya delegasi dari Kabupaten ujung timur Madura Sumenep, yang bersaing dengan beberapa daerah lain se-Jawa Timur. Untuk penampilan terbaik dan event bergengsi tersebut WMS bagian kreasi membatik di bawah binaan Enterpreneur Training And Development Center (EDTC) bekerjasama dengan desainer.

banner 336x280

Pendamping pada pelatihan keterampilan berwirausaha di bidang membatik, Busaki mengatakan, pada grand launching hasil kreasi anak WMS diperagakan oleh puteri terbaik jawa timur. Sedikitnya ada lima macam busana batik yang di tampilkan pada kegiatan tersebut.

“kami memang diundang khusus untuk bergabung menampilkan karya-karya kami, kami sendiri tidak menyangka kalau akan ditampilkan diacara semegah ini, kami kebetulan bekerjasama dengan dengan desainer Imam Mustafa,” Kata Busaki di sela-sela Grand Launching Etnura Fashion Indonesia pada selasa (03/12/2019) di Surabaya.

Keterlibatan WMS di acara seperti ini membuktikan bahwa proses mencetak wirausaha muda Sumenep sudah menemukan langkah nyata untuk lebih maksimal lagi membuat karya-karya yang menarik untuk memenuhi kebutuhan pasar saat ini.

“bagai mimpi, acaranya sangat keren soalnya ini, terbayang-bayang dari tadi, puteri Indonesia loh yang pakai hasil karya kami,” terangnya.

Busaki, menambahkan Imam Mustafa sebagai desainer tentunya harus jeli memilih busana yang harus di desain, ia mengutarakan alasannya mengapa memilih Karya WMS yang akan dipromosikan dalam launching tersebut.

“yang pasti saya tidak sembarangan memilik patner, pertaruhannya adalah nama saya, sehingga pilihan mendesain batik MWS ini tidak alasan selain selain ketelatenan dalam proses pembuatannya tampak sangat bagus dimata saya,” pungkasnya.[Man/Emha]

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *