Desember – Januari 2019 Pasien DBD di RSUD Sumenep Meningkat, Satu MD

oleh
banner 468x60

Penamadura.com, Sumenep 29 Januari 2019 – Sejak dua bulan terakhir pasien Demam Berdarah yang tangani Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Moh. Anwar Sumenep, Madura, Jawa Timur, mengalami peningkatan signifikan.
Kepala Bidang Informasi dan Evaluasi, RSUD Sumenep, Tatik Kristiowati, mengatakan terhitung sejak awal bulan Januari 2019, Pasien DBD yang dirawat Rumah Sakit mencapai 64 orang.
“Sampai dengan 28 Januari kemarin, jumlah penderita DBD yang kami rawat berjumlah 64 orang,” ungkapnya, Selasa, 29 Januari 2019.
Dari jumlah tersebut diklarifikasi berdasarkan usia, Pasien gigitan nyamuk Aedes Aegypti itu terdiri dari anak-anak dan dewasa. Perinciannya penderita anak-anak sebanyak 41 orang dan dewasa 23 penderita.
Menurutnya, dibandingkan dengan dua bulan sebelumnya, jumlah penderita DBD pada Januari 2019 mengalami lonjakan yang sangat signifikan. Pada Bulan Desember 2018 secara keseluruhan ada 25 orang terdiri dari 13 pasien anak-anak dan 12 orang dewasa.
Sedangkan di bulan November tahun kemaren, pasien DBD hanya 9 orang, yaitu 4 orang anak-anak dan 5 orang dewasa dan satu anak suspek DBD.Man/Emha

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *